@rilis.id: Kesal Anaknya Dibentak sampai Shock, Andika Kangen Band Lapor Polisi Vokalis Andika Kangen Band melaporkan kekerasan verbal terhadap anaknya ke Polresta Bandarlampung, Selasa (14/11/2023). Kejadian ini menyebabkan sang anak, Mahesa Maula Bumi (7), siswa SDIT Baitul Jannah, dirawat di RSUD Abdul Moeloek (RSUDAM). Laporan polisi itu bernomor LP/B/1657/ XI/2023/SPKT/Polresta Bandar Lampung/Polda Lampung. Andika menjelaskan, kekerasan ini menyebabkan anak laki-lakinya shock berat. "Makan dua sendok saja, langsung muntah. Dia juga enggak mau sekolah. Saat ditanya, jawabannya takut ditempeleng," papar Andika. Andika menerangkan, kekerasan terjadi saat ada kontes Hari Pahlawan di SDIT Baitul Jannah, 10 November 2023. Acara dimeriahkan pertunjukan seni di atas panggung. Sementara, sebagian anak bermain di bawah. Saat itulah, Bumi --panggilan akrab anak Andika, bercanda dengan salah seorang temannya. Ia mengambil mainan Pokemon hingga temannya tersebut menangis. Kejadian ini menyebabkan ayah si anak marah. "Dia bentak-bentak anak saya. Ada sejumlah saksi guru dan wali murid. Saat itu, anak saya hanya ditemani Pekerja Rumah Tangga (PRT)," paparnya. Setelah ditelusuri, Bumi juga pernah tak sengaja menyenggol Tupperware temannya itu hingga jatuh dan pecah. Namun, Andika menyatakan sudah menggantinya. Andika menduga rentetan ini yang menyebabkan orang tua si anak marah. "Dia bilang, 'Saya enggak peduli siapa orang tua kamu. Enggak ada urusan mau artis juga, jangan mentang mentang'," ujar Andika mengutip PRT-nya saat menirukan ucapan ayah anak tersebut. Andika karenanya menyesalkan kejadian ini. Sebab, Bumi hanyalah anak kecil. "Jangan bentak anak saya karena ada nomor telepon saya di grup wali kelas. Seharusnya biar guru BK yang menegur," kesalnya. Meski begitu, Andika yang akrab disapa Babang Tamvan ini mempercayakan masalah ini kepada pihak kepolisian. "Jadi, kita ikuti saja," katanya. Lengkapnya baca https://lampung.rilis.id/Peristiwa/Berita/Kesal-Anaknya-Dibentak-sampai-Shock-Andika-Kangen-Band-Lapor-Polisi-ziEnmsD atau klik link di bio profil #rilisid
rilis.id
Region: ID
Tuesday 14 November 2023 08:22:28 GMT
Music
Download
Comments
daniel :
hahahhaaaaaaa
2023-11-15 00:02:09
0
niniknws1 :
you are hero for your son..respect to you..💝
2023-11-15 19:09:48
0
Bayu The'aQuariuses :
Anak thun 90'an cuma senyum lihat vt ini 😁
2023-11-14 12:57:37
112
ishakRM_14 :
saya setuju mending polisikan..anak vs anak wajar kalau anak sama orang dewasa..sampai kapanpun rasa trauma gk bklan ilang dampk bahaya
2023-11-14 10:36:40
2400
Dk :
dikit2 lapor, aja baku hantam la
2023-11-14 10:00:41
106
Cabe_Rawit92 :
dia gagal jd seorg suami tp gak gagal jd seorang ayah .....🥰🥺
2023-11-14 11:15:41
1919
user29992623270914 :
orng tua yg baik,adlh orng yg pemaaf
2023-11-14 13:35:56
19
PT Bintang Wijaya :
tinggal temuin ortu siswa itu, bicarakan baik baik... # jgn sampe berakhir dgn materai 10 rb#
2023-11-14 12:07:54
30
Ninok🌻 :
KLO ad yg bilang kenapa harus dilaporkan??? heloww ini versusnya BKN orang tua dng orang tua, anak dng orang tua murid!!!!
2023-11-14 10:53:46
1088
devihartati55 :
Ndak apa apa lapor polisi.saya dukung. masalah ini pernah di alami anak saya.
2023-11-14 10:59:54
981
dianettawa :
pasti oknum guru nii
2023-11-14 12:41:13
25
wak _wak :
gara" anak orang tua ikut campur, gak lucu masuk in penjara aja itu bapak pecundang. kawal sampe masuk penjara
2023-11-14 12:25:01
397
utizaby :
knpa kjadian sprti itu pngaduan lngsung d respon lhaaa aq smpe ccat seumur hidup pngadusn smpe 1 thn blm drespon...@ Kapolri listyo sigit
2023-11-14 20:31:49
8
Susi kardap :
klah anak andika semua brp ya...
2023-11-14 09:46:44
286
Alhaqqi Maharani Store :
ajak duel aja wali murid nya 😅😅
2023-11-14 10:16:42
137
Nia :
salut sama andhika, soal anak tetap nomor 1
2023-11-14 09:37:52
338
Masih Maz Ambonk :
banyak yg gagal paham ternyata,,😅😅
2023-11-14 11:42:02
117
RIAN JETTO JEMBER :
kalou anak sama ank kita mklum tpi ini anak sama orang tua di bentak sampai sakit shok trauma harus tegas ms bgus lpprin
2023-11-14 10:30:44
267
@aditmahapaatuh06 :
spill manusia nya 😁
2023-11-14 10:50:00
115
Sekar Ayu Pramush973 :
bener sih ada no wali murid knp g langsung konfirmasi aja ke andika bisa melewati pihak sekolah atau ortu itu sendiri ksh tau ada kejadian, kshn klu
2023-11-14 08:54:52
49
Coldstone :
Andika adalah sy , bagi sy hal yg paling sensitif di hidup dy adalah anak sy tidak ada satu pun orang yg boleh menyentuh anak sy sedikitpun -
2023-11-14 19:27:27
11
dikipramana947 :
lanjutkan bang dika,, siapa yang terima anak dibentak mau dipatahin leher sama mau di tempeleng,
2023-11-14 12:21:50
61
Umminya kucing :
sya dukung pk andika
2023-11-14 09:58:31
106
To see more videos from user @rilis.id, please go to the Tikwm
homepage.