@katadatacoid: Fenomena permainan berburu harta karun Koin Jagat sedang jadi tren. Permainan ini tersedia di kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Bali dan Bandung. Koin Jagat merupakan bagian dari permainan Treasure Hunt yang tersedia dalam aplikasi Jagat, sebuah platform sosial berbasis peta digital. Permainan ini mengajak pemain mencari dan mengumpulkan koin yang tersebar di berbagai lokasi di dunia nyata kemudian ditukarkan dengan uang tunai. Setiap jenis koin dalam permainan Koin Jagat menawarkan nilai hadiah yang berbeda, misalnya koin Perunggu bernilai Rp300 ribu-Rp1 juta, sementara koin Perak dan Emas punya nilai lebih tinggi meski detailnya belum dirilis. Pemain bisa melihat peta di aplikasi Jagat dan mengikuti petunjuk yang menuju lokasi koin. Saat koin ditemukan, masukkan nomor seri eksklusif dan kode penukaran di bagian belakang koin untuk klaim bonus. Pemain harus sudah memverifikasi akunnya dan menghubungkan aplikasi Jagat dengan dompet digital atau rekening bank untuk mencairkan uang dari bonus koin yang telah dikumpulkan. Kreator konten: Rizka R. Editor: Nur Farida #KoinJagat #Jagat #AplikasiJagat #Katadatacoid