@rozzibekasi: Pada suatu hari, Nabi Muhammad SAW dihampiri oleh lelaki miskin yang membawa segenggam buah anggur. Buah anggur tersebut ditujukan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai hadiah. Lelaki miskin itu berkata, "Wahai Rasulullah, terimalah buah anggur ini sebagai hadiah kecil dariku." Ia sangat senang dan bersemangat ketika memberikan buah anggur itu kepada Nabi Muhammad SAW. Nabi Muhammad SAW pun menerima buah anggur pemberian lelaki miskin itu dan mengambil satu butir untuk dimakannya. Saat itu, Nabi Muhammad SAW sedang bersama para sahabatnya. Para sahabat sangat berharap agar Nabi Muhammad SAW membagikan buah anggur itu kepada mereka. Bukannya membagi, Nabi Muhammad SAW justru menghabiskan anggur tersebut seorang diri dan tidak menyisakan untuk sahabatnya. Lelaki miskin tersebut sangat senang karena Nabi Muhammad SAW menghabiskan anggur pemberiannya. Kemudian ia pamit dengan hati yang gembira. Para sahabat pun heran, hingga bertanya, "Wahai Rasulullah kenapa kau makan semua anggur itu dan tanpa sama sekali menawarkannya kepada kami?" Nabi Muhammad SAW tersenyum dan berkata, "Aku makan semua anggur itu karena rasa buah anggur itu asam. Jika aku menawarkannya pada kalian, aku khawatir kalian tidak dapat menahan rona muka yang tidak mengenakkan. Hal itu bisa menyakiti hati lelaki tersebut. Jadi aku berpikir lebih baik aku makan semuanya demi menyenangkan sang pemberi anggur. Aku tidak ingin menyakiti hati lelaki tersebut." #quotesislam #fyp #nabimuhammad
Rozzi'Bekasi🥀
Region: ID
Sunday 09 March 2025 05:02:25 GMT
Music
Download
Comments
𝙍𝙪𝙡𝙡_𝙎𝘼𝘿🥀 :
Allahumma sholli'ala sayyidina Muhammad 🥺
2025-03-09 05:25:09
2
★azrialdi :
Allahumma solli ala Muhammad wa'ala Ali Sayyidina Muhammad ❤️🥰🥰
2025-03-09 07:01:45
1
ASI:the of game™⚡ :
sang ninja padang pasir Legendarys
😇
2025-03-09 06:18:56
1
Bakpia Sovia :
itu lah nabi Muhammad Saw. manusia sempurna
2025-03-09 19:05:06
0
toyaaa :
bang aku jadi,in sw yaa🥰
2025-03-09 18:55:50
0
Ryyken`𝐀𝐞𝐯 :
masya allah
2025-03-09 12:54:18
0
Fatimah Azzahra :
masyaallah..
2025-03-09 12:24:07
0
elreza :
beliau ialah kota ilmu sedang Ali ialah gerbang kota tersebut...🙏🙏
2025-03-09 11:01:12
0
Atharrㅤタ🇮🇩❤️🇵🇸🇲🇾 :
۞اَللهُم صَلِّى عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمّد ٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمّدٍ ۞
ᴬˡˡᵃʰᵘᵐᵐᵃ ˢᵒˡˡⁱ 'ᵃˡᵃ ˢᵃⁱʸⁱᵈⁱⁿᵃ ᴹᵘʰᵃᵐᵐᵃᵈ ʷᵃ'ᵃˡᵃ ᵃˡⁱ ˢᵃⁱʸⁱᵈⁱⁿᵃ
2025-03-09 20:22:25
0
To see more videos from user @rozzibekasi, please go to the Tikwm
homepage.