제나 엄마 :
kak saat umurku 22 aku juga punya pikiran yg sama kek kamu. aku gak merawat diri, gemuk, dekil yg penting kebutuhan rumah cukup dan bisa ngurus suami dan anak. tapi tau gak itu kayak bom waktu. saat kita udh berkorban sebanyak itu ternyata suami ga suportif, suami masih bisa ngerokok tiap hari dan menikmati hidupnya, keluar sama temen2nya, suami ga berayukur punya aku, banyak komplain tentang penampilanku dan milih selingkuh. saat itu aku sadar, aku harus mencintai diriku sendiri, jangan sepenuhnya berkorban untuk orang lain
di umur 23thn aku ambil keputusan yg sangat sulit yaitu cerai. sekarang aku 27tahun. aku bisa merawat diriku, beli skincare yg kumau, diet, mencintai diriku, dan ga lupa lebih ikhlas mencintai anakku karena aku sudah mencintai diriku sendiri, membahagiakan diriku sendiri. sekarang aku bahagia sama anakku. sekarang aku sadar, mempertahankan rumah tangga emang baik tapi tau kapan kita harus berhanti karena kita sadar selama ini salah pilih tidak semua orang bisa melakukannya.
2025-05-23 12:35:34