@lynaraa03: Pergilah, Tuan, tanpa perlu menengok sukma, sebab bayangmu telah tertulis di lembaran luka. Bukan tinta yang menggoreskan namamu di sana, melainkan perih yang tak jua usai meski waktu berlalu fana. Kau abadi dalam aksara yang beku, mengendap di palung atma, menolak luluh bersama waktu. Renjana yang kucicip dalam diam, berubah menjadi lengkara yang tak terpadam. Biar anila membawa jejak langkahmu jauh dari cakrawala, namun serpihanmu terpatri di sukma, tak mampu kusangkal jua. Sebagaimana nayanika yang memudar di ufuk senja, kau tetap tinggal, meski hanya sebagai gurat lara. Maka pergilah, Tuan, tinggalkan ragaku tanpa ragu, sebab kau telah abadi, terpatri dalam naskah nestapaku. ꧁𝓖𝓪𝓭𝓲𝓼 𝓟𝓮𝓷𝔂𝓾𝓵𝓪𝓶 𝓓𝓾𝓴𝓪꧂ #tulisantangan #diksi #india #bollywood #sajak #buku
𝓛𝓪𝓻𝓪-
Region: ID
Wednesday 12 February 2025 13:38:16 GMT
Music
Download
Comments
Kebun Puisi :
Masyaallah lara puisimu indah sekali🌹🌹🌹
2025-02-12 16:00:19
1
⚡Dhesakra⚡ :
🌹
2025-02-21 21:28:14
0
To see more videos from user @lynaraa03, please go to the Tikwm
homepage.